kotabontang.net - Tipe dua dimotivasi oleh kebutuhan untuk dicintai, dihargai, dan untuk mengekspresikan perasaan positif mereka kepada orang lain.
Biasanya masyarakat lebih menisbahkan sikap tipe dua kepada wanita ketimbang pria.
Apakah anda termasuk kepribadian tipe dua? Berikut penjelasan dari tipe dua :
- Saya ingin orang lain leluasa meminta bantuan dan nasehat saya.
- Menjalin hubungan lebih penting bagi saya.
- Terkadang saya merasa terlalu dibebani dengan ketergantungan orang pada saya.
- Saya sulit meminta apa yang saya butuhkan.
- Saya menuntut meski terkadang takut.
- Saya lebih suka memberi daripada menerima.
- Saya sangat peka dengan kritikan.
- Saya selalu berusaha mengatasi permasalahan dalam pergaulan.
- Saya berusaha bijaksana semaksimal mungkin.
- Saya tidak suka melihatkan ketergantungan saya kepada orang lain.
- Saya tidak tahan melihat penderitaan atau kekerasan.
- Kadang-kadang saya merasa kesepian.
- Terkadang waktu saya lebih digunakan untuk persoalan orang lain ketimbang diri saya.
- Saya senang mengagumi orang lain.
- Saya ingin sekali berada dilingkungan orang-orang yang istimewa (orang hebat).
SENANGNYA MENJADI TIPE DUA
- Mudah bergaul dan berteman.
- Tahu yang dibutuhkan orang dan dapat bermanfaat bagi orang lain.
- Rendah hati, perhatian, dan hangat.
- Sensitif & dapat menangkap perasaan orang lain.
- Antusias dan menyenangkan.
SULITNYA MENJADI TIPE DUA
- Tidak bisa mengatakan tidak.
- Kurang menghormati diri.
- Merasa dibebani karena terlalu banyak berbuat untuk orang lain.
- Tidak melaksanakan sesuatu yang betul-betul saya sukai karena takut dikatakan egois.
- Mencela diri sendiri.
- Kesal karena orang lain tidak memperhatikan saya sebesar yang saya lakukan untuknya.
- Berusaha selalu untuk bijaksana dan memaklumi.
PIKIRAN KHAS TIPE DUA
KARIR TIPE DUA
Tipe dua biasanyan lebih memilih untuk berkecimpung dalam pekerjaan yang berhubungan dengan orang. Mereka seringkali terlibat pada profesi yang memberi bantuan seperti konselor, guru dan petugas medis.
KOMENTAR TENTANG TIPE DUA
"Dia disayangi banyak orang karena sangat murah hati. Ketika salah seorang teman kami yang sakit kanker, dialah yang data membantu pertama kali".
"Teman-teman tipe dua ini membuat aku merasa nyaman berada didekat mereka. Mereka begitu periang dan penuh canda".
Ia ayah yang luar biasa. Ia mencurahkan perhatian, kemurahan hati, dan cinta kepada
anak-anaknya".