Tuesday, April 7, 2015

Zuhdi Yahya Bakal calon Walikota dan Wakil Walikota Samarinda Dari PDI P

kotabontang.net - Bakal calon Walikota dan Wakil Walikota Zuhdi Yahya, masih menunggu keputusan dari DPP PDI Perjuangan. Keputusan tersebut, terkait restu sebagai calon walikota dan wakil walikota Samarinda 2015-2020.

Zuhdi mengatakan, sebelum mendaftarkan diri ke DPC PDI Perjuangan Samarinda, ia mendapatkan dukungan dari relawan Sekretaris Nasional (Seknas) yang pernah membantu memenangkan Jokowi-JK.

"Yang pasti ada permintaan dan dukungan dari teman-teman relawan untuk daftar ke PDI Perjuangan," ungkap Zuhdi, yang dikenal sebagai Ketua KONI Provinsi Kaltim, ditemui kantor KONI Kaltim, di Jalan Kesuma Bangsa, Samarinda, Provinsi Kaltim, Selasa (7/4/2015). (baca: PPP Buka Pendaftaran Balon Walikota dan Wawali Samarinda)

Sosok Zuhdi Yahya dikenal sebagai Ketua Seknas Jokowi Kaltim dan sebagai koordinator yang membawahi 60 kelompok relawan pemenangan Jokowi-JK di Kaltim. Perolehan suara Jokowi-JK unggul di Kaltim.

"Saya ini hanya kader di PDI Perjuangan, bukan pengurus. Terkait pencalonan, saya menunggu keputusan dari DPP," kata Zuhdi.

Artikel Terkait