Wednesday, May 13, 2015

Ajaib, Bayi Dikubur Tanah Delapan Hari Ditemukan Selamat

kotabontang.net -Seorang bayi laki-laki yang diduga baru lahir ditemukan hidup setelah tertimbun tanah di tengah padang rumput selama delapan hari delapan malam.

Dilansir CCTV News, seorang wanita yang sedang berjalan di tengah padang rumput Tiandong, Tiongkok mendengar suara bayi menangis. Apalagi saat itu hujan tengah turun.

Begitu mengetahui ada bayi terkubur di situ, wanita tersebut segera memanggil polisi untuk mendatangi lokasi. Polisi pun memeriksa tempat penguburan bayi. Sebelum dikubur, bayi tersebut diletakkan di dalam kardus dan diberi selimut.

Mereka yakin bayi ini mampu mempertahankan diri untuk tetap hidup selama delapan hari delapan malam tanpa makan dan minum. Kemudian, bayi laki-laki tak bernama itu dibawa ke rumah sakit, untuk menjalani perawatan. Tubuhnya kotor dan banyak menelan air kotor seperti air hujan.

Selain itu bagian kepala, hidung dan mulut berdarah dan terluka. Polisi dan masyarakat akan menelusuri dan mencari siapa orangtua kandung bayi malang ini, dan meminta penjelasan atas tindakannya.

"Mereka pasti mengira bayi ini sudah tewas," kata polisi setempat. Untuk sementara bayi ini akan tetap tinggal di rumah sakit hingga sehat kembali. (tribunjateng/shanghaiist)

Artikel Terkait